Mahasiswa Akuntansi UPN “Veteran” Jawa Timur Tingkatkan Kompetensi di Ajang Kompetisi Akuntansi Nasional

Surabaya (UPN “Veteran” Jawa Timur) – Mahasiswa Program Studi Akuntansi UPN Veteran Jawa Timur terus berupaya meningkatkan daya saing dalam menghadapi tantangan era digital yang semakin kompleks. Mereka mengikuti berbagai kompetisi akuntansi bergengsi tingkat nasional untuk mengasah kemampuan dan memperluas jaringan profesional. Beberapa kompetisi yang diikuti antara lain Brawijaya Accounting Fair (BAF) 2024 di Universitas Brawijaya pada 7 September – 27 Oktober 2024 (3 tim), Unair National Accounting Competition (UNAC) 2024 di Universitas Airlangga pada 14 dan 21 September 2024 (2 tim), Veteran Accounting Festival (VIRAL) 2024 di UPN “Veteran” Yogyakarta pada 28 September 2024 (3 tim), Accounting Excellence Olympiad (AEO) 2024 di PKN-STAN pada 20 Oktober 2024 (2 tim), dan ASCOMFEST di Politeknik Negeri Semarang pada 19 Oktober 2024 (3 tim).

Keikutsertaan dalam kompetisi ini memberikan mahasiswa pengalaman langsung dalam menerapkan konsep akuntansi dalam konteks digital dan memungkinkan mereka untuk berinteraksi dengan peserta lain dari berbagai perguruan tinggi. Pengalaman ini tidak hanya memperluas wawasan dan jaringan profesional mahasiswa, tetapi juga meningkatkan pemahaman mereka tentang tren dan inovasi terkini di dunia akuntansi serta ekonomi digital. Melalui kompetisi ini, mahasiswa diharapkan dapat mengasah kemampuan analitis dan kreativitas dalam menyelesaikan masalah akuntansi digital, mempersiapkan diri untuk menjadi profesional yang kompeten di masa depan.

Program Studi Akuntansi UPN Veteran Jawa Timur yang telah terakreditasi unggul oleh LAMEMBA berkomitmen untuk terus mendukung pengembangan kompetensi dan daya saing mahasiswa. Kegiatan ini berkontribusi pada pencapaian beberapa Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs), seperti Pendidikan Berkualitas (SDG 4) dan Pekerjaan Layak dan Pertumbuhan Ekonomi (SDG 8). Dengan mengikuti kompetisi-kompetisi ini, mahasiswa tidak hanya meningkatkan kualitas diri mereka, tetapi juga membawa dampak positif bagi peningkatan daya saing bangsa di tingkat global.

#KompetisiAkuntansi #SDG4 #SDG8 #PKKMProdiAkuntansiUPNVJT

Dokumentasi Kegiatan Perlombaan Mahasiswa
nick yazma slope game unblocked - 20 Adet basketball legends unblocked - 20 Adet
elektronik sigara iqos Unblocked Games 66
gta 5 hacks