ADJUNCT PROFESSOR PERTAMA

Adjunct Professor Pertama di FEB UPNVJT – Professor Corina Joseph dari UITM Malaysia

Surabaya (UPN “Veteran” Jawa Timur) – Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur (UPNVJT) menyelenggarakan kelas perdana Adjunct Professor dengan menghadirkan Professor Corina Joseph dari Universiti Teknologi MARA (UiTM), Malaysia, secara daring pada Jumat (26/04/2024).

Kegiatan Adjunct Professor merupakan serangkaian acara yang akan berlangsung hingga September 2024. Acara dibuka oleh Dr. Tri Kartika Pertiwi, M.Si., CRP, selaku Dekan FEB UPNVJT, dan dihadiri oleh dosen serta mahasiswa Program Studi Magister Manajemen dan Magister Akuntansi. FEB UPN “Veteran” Jawa Timur memiliki tiga program sarjana dan dua program magister yang telah terakreditasi internasional oleh Foundation for International Business Administration Accreditation (FIBAA) dan memperoleh akreditasi UNGGUL dari BAN-PT. Komitmen fakultas untuk meningkatkan kualitas akademik diwujudkan melalui kolaborasi dengan para pakar internasional. Melalui kegiatan ini, mahasiswa diharapkan dapat memperoleh wawasan global dan pemahaman yang lebih mendalam mengenai metode penelitian.

Sesi pertama, yang digelar pada 26 April 2024, membahas Qualitative Methods. Professor Corina Joseph memaparkan teori serta studi kasus dari artikel ilmiah beliau yang diterbitkan di jurnal internasional terindeks Scopus Q1 hingga Q2. Mahasiswa berpartisipasi aktif dalam diskusi langsung dengan Professor Corina, menciptakan interaksi yang produktif.

Sesi kedua dilaksanakan pada 3 Mei 2024 dengan materi Quantitative Methods. Seperti pada sesi pertama, Professor Corina memberikan penjelasan mendalam melalui teori dan praktik terbaik, dengan diskusi yang melibatkan mahasiswa dan dosen FEB. Antusiasme peserta begitu tinggi sehingga durasi kelas diperpanjang hingga 270 menit.

Rangkaian acara ini akan dilanjutkan pada 17 Mei 2024 dengan topik Mix Methods, yang membahas pendekatan penelitian gabungan. Melalui kehadiran Adjunct Professor, FEB UPN “Veteran” Jawa Timur berupaya menjembatani dunia akademis dan industri, memperkaya perspektif mahasiswa. Inisiatif ini juga mendukung pencapaian Sustainable Development Goals (SDGs) 4 tentang Pendidikan Berkualitas, dengan membekali mahasiswa keterampilan praktis serta wawasan global yang relevan untuk menghadapi tantangan dunia kerja. (Rep/Ft: Aning).

Penyampaian Materi oleh Professor Corina Joseph dari UiTM, Malaysia
nick yazma slope game unblocked - 20 Adet basketball legends unblocked - 20 Adet
elektronik sigara iqos Unblocked Games 66
gta 5 hacks